Yup, Layanan Aggregator Bayar Nanti Terus Mendekat ke Kalangan Muda

Jakarta -Pada keseharian banyak orang, tak terkhusus anak muda, melakukan transaksi untuk memenuhi kebutuhan primer maupun sekunder. Namun, masih banyak kendala yang terjadi dalam mendapatkan kebutuhan tersebut.
Bayar nanti merupakan cara yang memungkinkan konsumen dalam melakukan transaksi sekarang dan melakukan pembayaran pada kemudian hari. Dengan adanya bayar nanti, konsumen memiliki opsi untuk membayar dengan pilihan masa cicilan yang tersedia.
Kini, layanan bayar nanti kerap digandrungi oleh anak muda sebagai opsi cara bertransaksi dengan berbagai manfaat yang dirasakan. Mulai dari akses yang mudah, proses pengajuan yang cepat, hingga dapat membantu pengguna dalam mengatur keuangan mereka dengan memilih opsi pembayaran yang ada.
Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Katadata perihal 'Kalangan Muda Makin Minati Paylater untuk Dukung Keseharian', sebesar 13,8 persen generasi milenial pernah menggunakan layanan bayar nanti.
Terinspirasi dengan banyaknya kebutuhan, perencanaan, dan banyak hal lainnya dari sisi konsumen dan melihat kenaikan minat generasi milenial terhadap layanan ini, maka Yup sebagai aggregator bayar nanti ingin lebih dapat mengakomodir kebutuhan konsumen yang beragam serta bisa lebih dekat.
Sehingga saat audience yang membutuhkan akses untuk mendapatkan layanan bayar nanti akan langsung mengingat dan menggunakan Yup sebagai aggregator bayar nanti yang dapat dipakai di mana saja dan kapan saja.