Serunya Beraktivitas di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Bermain dengan Cucu hingga Baca Buku...

JAKARTA- Sejumlah orang tampak berkumpul dan membaca buku di perpustakaan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (4/12/2022).
Ada pula keluarga yang berkumpul dan bermain-main di area taman tersebut, seperti yang dilakukan Nani (48) dan keluarganya.
Nani yang tinggal di dekat Pasar Kebayoran, Jakarta Selatan, menggunakan kendaraan pribadi bersama suami, anak, menantu, dan cucunya menuju Taman Literasi Martha Tiahahu.
Nani merasa bahwa ia dan anggota keluarganya akan senang karena bisa refreshing dengan melihat keindahan taman tersebut.
Setelah turun dari mobil yang diparkir di tempat parkir, Nani dan keluarganya awalnya hanya berkeliling dan berlari-lari kecil di taman tersebut.
Namun, melihat beberapa fasilitas yang tersedia di sana, Nani mengajak keluarganya menikmati fasilitas-fasilitas tersebut.
Sebagai informasi, Taman Martha Christina Tiahahu memiliki area berbentuk bundar yang dikelilingi oleh pepohonan.
Ada juga berbagai fasilitas yang disediakan di sana, seperti ruang perpustakaan, plaza kalebrasi, plaza bunga, dan paviliun literasi yang berada di lantai dua.
Tidak hanya itu, ada juga fasilitas lain seperti tempat parkir atau penitipan sepeda, mushala, dan toilet yang lokasinya berdekatan dengan plaza anak.