Rambu 'Awas Jalan Licin' Dipasang Usai Viral Pemotor Jatuh di Kota Tua

Jakarta - Tikungan Jl Pintu Besar Utara, Kota Tua, Jakarta Barat, kerap membuat pemotor tergelincir hingga terjatuh lantaran jalanan yang licin saat hujan turun. Peristiwa sejumlah pemotor tergelincir itu viral di media sosial (medsos). Kini rambu lalu lintas baru dipasang.
Pantauan detikcom di lokasi, Sabtu (10/9/2022), dua pekerja tampak memasang rambu lalu lintas tanda jalanan licin di tikungan Jl Pintu Besar Utara Kota Tua pukul 10.30 WIB. Mereka menaiki tangga dan memasang rambu tersebut di bawah papan rambu tanda pejalan kaki.
Area tikungan jalanan tersebut terpantau ramai dilintasi oleh pengemudi sepeda motor pada siang hari ini. Para pemotor tampak melaju dengan kecepatan yang tidak terlalu tinggi.
Sepanjang pantauan detikcom dari pukul 09.30 WIB hingga 11.50 WIB, tidak terlihat pemotor yang terjatuh di area tikungan tersebut. Petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) juga tampak berjaga di lokasi. Kondisi di lokasi juga tidak dalam keadaan hujan.
Papan peringatan 'awas jalan licin' di tikungan Jl Pintu Besar Utara, dipasang pada 10 September 2022.
Ternyata, jalan di Kota Tua Jakarta tempat banyak pemotor tergelincir jatuh merupakan kawasan pejalan kaki. Meski begitu, sudah banyak pemotor tergelincir di lokasi ini.
Lokasi jalan yang dimaksud adalah Jl Pintu Besar Utara, Kota Tua, Jakarta Barat. Video viral memperlihatkan banyak pemotor tergelincir di lokasi ini.
"Memang benar saya yang memvideokan itu, yang saya videokan itu dua hari kemarin," kata warga berinisial B kepada detikcom di lokasi, Jumat (9/9) petang kemarin.
Sepanjang pantauan detikcom, sejak pukul 17.00 WIB sampai pukul 19.30 WIB kemarin saat jalanan juga basah, tak ada pemotor yang tergelincir. Kondisi di lokasi ini diguyur hujan. Permukaan jalan di sini berupa batuan andesit, bukan aspal. Saat diguyur hujan, permukaan jalan menjadi licin. Lokasi tempat para pemotor terjatuh ada di tikungan.
"Setiap hujan itu orang pasti banyak yang jatuh di situ. Nggak pelan, nggak kencang, pasti jatuh," ujar dia.
Jl Pintu Besar Utara, Kota Tua Jakarta, 9 September 2022. Banyak pemotor jatuh tergelincir di sini.
Dia sudah menyaksikan ada pengendara sepeda motor yang memboncengkan anaknya terjatuh di jalan menikung ini. Banyak pula pengendara motor yang keseleo hingga patah tulang.
Selain dia, ada seorang personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bernama Jaka. Dia bersaksi bahwa peristiwa pemotor tergelincir sering terjadi di lokasi ini, biasanya saat hujan.
"Agak terlalu nikung dan terlalu licin menurut saya," kata Jaka.