Apa Itu Pelanggaran Walking dalam Bola Basket?

Walking dalam bola basket disebut juga dengan istilah travelling. Hukuman untuk pelanggaran ini adalah turnover atau perpindahan bola. Walking dalam bola basket merupakan tipe pelanggaran jenis violation, yaitu pelanggaran yang lebih condong ke peraturan permainan.
Lalu, apa itu pelanggaran walking dalam bola basket?
Walking adalah pelanggaran seorang pemain saat membawa bola melewati batasan langkah dalam permainan bola basket.
Dalam pertandingan bola basket seorang pemain dinyatakan melakukan walking jika membawa bola lebih dari dua langkah tanpa melakukan dribble baik itu dilakukan secara sengaja atau tidak sengaja.
Pelanggaran ini membuat batas yang tentu terkait dengan perbedaan basket dan bola tangan. Menurut revisi peraturan FIBA pada 2018, jumlah langkah tersebut tidak menghitung gerakan kaki seorang pemain ketika menerima bola dari rekan setimnya.
Pelanggaran walking atau traveling violation terjadi, jika seorang pemain menggerakkan salah satu kaki yang digunakan sebagai poros dan menapakkannya ke lapangan tanpa melepaskan bola.
Dasar tersebut membuat seorang pemain yang menerima operan, kemudian melompat serta menapak kembali ke permukaan lapangan tanpa menembakkan bola dikenakan pelanggaran walking.
Apabila seorang pemain berdiri saat sedang menguasai bola, kemudian terjatuh di lapangan, maka dapat dikenalan traveling violation.